Jumat, 18 Desember 2009

Kitab Tentang Puasa


بسم الله الرحمن الحيم

Segala puji bagi الله yang sangat memperhatikan kebaikan hamba-Nya dengan melindungi mereka dari tipu daya syaitan. Dan mengembalikan cita-cita dan harapan mereka serta menghapus berbagai prasangka. Karena itu Dia menjadikan puasa sebagai perisai dan pelindung bagi para kekasih-Nya, dan dengan puasa Dia membukakan untuk mereka pintu-pintu surga. Dan Dia memberitahukan kepada mereka bahwa perantaraan syaitan untuk masuk ke dalam hati adalah dengan syahwat. Dan sesungguhnya dengan menekan (syahwat) maka jiwa akan menjadi tenang, duri di dalamnya akan tercabut keluar dengan mudah dan sedikit perlawanan. Shalawat dan salam semoga terlimpah kepada Nabi Muhammad SAW pemimpin semua makhluk yang menyampaikan sunnah dan semoga juga terlimpah kepada keluarga Nabi dan para sahabat yang memiliki pandangan pemikiran yang tajam serta akal yang cerdik dan semoga banyaknya salam tertuju kepada mereka semua.

Amma ba’d sesungguhnya puasa merupakan bagian dari iman sesuai sabda رسول الله SAW الصبر نصف الامان sabar itu separuh dari iman kemudian puasa itu disendirikan dengan pengistimewaan penisbatan kepada الله SWT diantara ibadah-ibadah yang lain dimana الله SWT telah berfirman di dalam hadits yang disampaikan oleh Nabi SAW

كل حسنة بعشرامثالهاالى سبعماءة ضعف الا الصيام فانه لى وانا اجزى به

Sesungguhnya pahala amal kebaikan itu digandakan sepuluh kali lipat hingga 700 kali lipat kecuali puasa. Sesungguhnya puasa itu untuk-Ku dan Aku sendiri yang akan memberikan pahalanya.

Dan الله SWT telah bersabda :

انما يوفى الصابرون اجرهم بغير حساب

Sesungguhnya pahala bagi orang yang sabar diberikan tanpa hitungan.

Dan puasa adalah separuh sabar dan pahalanya telah melampaui batasan hitungan

رسول الله SAW bersabda,

والدْى نفسى بيده لخلوف فم الصائم أطيب عند الله من ريح المسك

Demi Dzat Yang jiwaku berada di tangan-Nya, sesungguhnya bau mulut orang yang berpuasa (dinilai) oleh الله lebih harum daripada bau minyak misk.

الله SWT berfirman, “Sesungguhnya mereka meninggalkan syahwat, makanan dan minuman karena Aku, maka puasa itu untuk-Ku dan Aku yang akan memberikan pahalanya.

وقال صل الله عليه وسلم – للجنة باب يقال له الريان لا يدخله الا الصائمونوهون

وهو موعود بلقاء الله تعالى فى جزاء صومه

Sesungguhnya di surga ada pintu yang bernama Baab al-rayaan tidak ada yang dapat masuk ke dalamnya kecuali orang-orang yang berpuasa. Itu adalah tempat untuk berjumpa dengan الله sebagai pahala dari puasanya.

وقال صل الله عليه وسلم للصائم فرحتان – فرحة عند افطاره وفرحة عند لقاء ربه

Bagi orang yang berpuasa ada dua kegembiraan. Kegembiraan ketika berbuka dan kegembiraan ketika bertemu dengan Tuhannya.

وقال صل الله عليه وسلم – لكل شيء باب وباب العبادة الصوم

Sesungguhnya segala sesuatu itu ada pintunya, dan pintu ibadah adalah puasa.

وقال صل الله عليه وسلم نوم الصائم عبادة

Tidur orang yang berpuasa adalah ibadah.

Abu Hurairah meriwayatkan bahwa رسول الله SAW bersabda, “apabila datang bulan ramadhan maka dibukalah pintu surga dan ditutuplah pintu neraka serta setan dibelenggu. Kemudian berserulah penyeru ‘Wahai para pencari kebajikan bersegeralah, dan wahai para pencari kejahatan kurangilah (kejahatanmu).”’

Waqi’ berkata dalam firman الله

كلواواشربوا هنيئا بما اسلفتم فى الايام الخالية

Makan dan minumlah kalian semua dengan senang hati sebab amalmu pada masa lalu. –“Yang dimaksud adalah hari-hari dimana engkau meninggalkan makan dan minum karena berpuasa”.

Sesungguhnya الله membandingkan antara zuhud terhadap dunia dan berpuasa maka رسول الله SAW bersabda :

ان الله يباهي ملائكته باالشاب العابد فيقول – ايها الشاب التارك شهوته لآجلى المبدْل شبابه لى

انت عندى كبعض ملائكتى

Sesungguhnya الله SWT membanggakan para malaikat-Nya dengan seorang pemuda yang ahli ibadah. Maka Dia berfirman, “Wahai pemuda yang meninggalkan syahwatnya karena Aku, yang menggunakan masa mudanya untuk-Ku, engkau di sisi-Ku seperti sebagian malaikatku.”

Dan Nabi SAW bersabda mengenai orang yang berpuasa, “الله SWT berfirman,’Lihatlah wahai para malaikat-Ku kepada hamba-Ku yang meninggalkan syahwatnya dan kesenangannya dan makanan dan minumnya karena mengikuti perintah-Ku’”

Dan dikatakan mengenai firman الله SWT

فلاتعلم نفس ما اخفي لهم من قرة اعين جزاء بما كانوا يعملون

Setiap jiwa tidak mengetahui apa yang disembunyikan untuk mereka dari pahal yang menyenangkan hati sebagai balasan atas apa yang telah mereka kerjakan : (dikatakan bahwa amalan yang mereka kerjakan adalah puasa karena Allah SWT berfirman “Sesungguhnya pahala orang-orang yang sabar akan diberikan dengan tanpa hitungan”.

Dan sesungguhnya ibada puasa dalam beberapa hal termasuk ibadah yang istimewa apabila dilihat dari beberapa segi diantaranya adalah 1. Bahwa hakikat puasa adalah menahan diri dan meninggalkan syahwat. Dan sesungguhnya puasa juga ibadah yang sirri (tersembunyi) karena tidak terdapat aktifitas di dalamnya yang terdeteksi oleh orang lain sedangkan amal lain dapat dilihat oleh makhluk sehingga menyebabkan riya . Adapun puasa maka tidak ada yang dapat melihat kecuali الله SWT karena ia adalah amal di dalam bathin dengan sabar dan sendirian. 2. Puasa sesungguhnya memerangi dan menaklukkan musuh الله SWT karena perantaraan (media) bagi setan la’natuLlah alaih untuk masuk ke dalam hati adalah syahwat. Dan sesungguhnya kuatnya syahwat itu disebabkan oleh makan dan minum. Oleh karena itu رسول الله SAW bersabda :

“Sesungguhnya syetan itu mengalir di dalam tubuh anak Adam pada tempat aliran darah. Maka persempitlah salurannya dengan lapar.”

Karena itulah رسول الله SAW bersabda kepada ‘Aisyah RA, “Terus meneruslah engkau mengetuk pintu surga”.

‘Aisyah RA bertanya,”Dengan apa ?”

رسول الله SAW menjawab, “Dengan lapar”.

Oleh karena itu dengan memerangi dan menaklukkan musuh الله berupa syetan sesungguhnya kita telah menolong agama الله SWT. Apabila kita mau menolong agama الله maka الله pun akan menolong kita :

انتنصروا الله ينصركم ويثبت اقدامكم

Jika engkau menolong agama الله maka الله akan menolong kamu semua dan الله akan mengokohkan kakimu (memberimu kekuatan)

Maka pada awalnya Dimulai dengan kerja keras dari hamba kemudian الله SWT akan memberi hidayah kepadanya. Karena itu الله SWT berfirman

ان الله لا يغير ما بقوم حتى يغير ما بانفسهم

Sesungguhnya الله tidak merubah nasib suatu kaum hingga mereka mahu merubah dirinya sendiri.

Adapun obyek yang dapat merubah karakter manusia adalah banyaknya syahwat yang merupakan sarang dan padang gembalaan syaitan. Oleh karena itu selama nafsu syahwat masih tumbuh subur di dalam diri manusia maka selama itu juga gaungnya tidak akan pernah berhenti. Dan selama getaran syahwat terus berlangsung, selama itu pula hati seorang hamba tidak akan dapat terbuka untuk melihat keagungan الله SWT, dan adalah ia terhijab dari bertemu dengan Tuhannya. Telah bersabda رسول الله SAW, :

لولا أن الشياطين يحومون علىقلوب بنى أدم لنظروا الى ملكوت السموات

Jika bukan karena syaitan tinggal di hati anak Adam niscaya mereka dapat melihat kerajaan langit.

Maka dengan maksud diatas, puasa itu menjadi pintu ibadah, dan merupakan benteng pertahanan bagi hamba الله. Dan apabila besar fadhilah puasa, maka tidak boleh tidak untuk menjelaskan syarat-syarat yang lahir maupun bathin dengan menerangkan rukun-rukun dan sunah-sunah puasa dan syarat-syarat bathinnya. Oleh karena itu akan dibagi menjadi tiga bagian yaitu :

1. Menerangkan wajibnya puasa.

2. Sunah-sunah Puasa.

3. Apa yang wajib dilakukan bagi orang yang batal dari puasa.

4. Menerangkan rahasia keutamaan puasa dan beberapa syarat bathiniyahnya.

0 komentar:

Template by - Abdul Munir - 2008